CR7 Sins - Contoh karangan argumentasi tentang narkoba - Pada artikel ini, kita akan membahas esai argumentatif tentang narkoba. Seperti yang kita ketahui esai dalam bahasa Indonesia terbagi menjadi beberapa kelompok. salah satunya adalah esai argumentasi. Isi atau fokus pada esai argumentasi tentu berbeda dengan esai lainnya. Untuk lebih jelasnya. Yuk kita simak contoh paragraf argumentasi singkat tentang narkoba berikut ini.
Contoh Karangan Argumentasi tentang Narkoba Terbaru
Narkoba Salah Satu Perusak Generasi Bangsa
Narkoba tentu saja bukan lagi bahasan yang asing di telinga. Barang haram ini sudah lama menjadi boomerang negri ini. Namun dari tahun ke tahun tidak ada solusi yang tepat yang bisa menjadi perusak generasi bangsa. Terlihat simple memang. Hanya berawal dari sebuah obat. Namun siapa sangka obat yang di dalamnya mengandung banyak dzat yang berbahaya ini bisa menjadi momok yang menakutkan bagi kemajuan negri. Bagaimana bisa indonesia menjadi negara yang maju seperti yang di harapkan jika ternyata generasi bangsa yang di harapkan meneruskan pengurus lama justru lebih memilih menggantungkan hidupnya pada barang haram berupa narkoba? Barang haram yang secara perlahan bisa merusak jaringan tubuh bahkan otak. Barang haram yang juga secara perlahan bisa menghancurkan negri lewat generasi penerus yang menjadi penggunanya.
Inilah yang tentu saja perlu dijadikan acuan bagi negri khususnya orang tua agar lebih memperketat lagi anaknya. Meski terkesan over protective tapi tentu saja itu lebih baik dari pada membiarkan anak anda berkeliaran di waktu yang seharusnya ia dirumah untuk belejar atau sekedar istirahat. Apalagi, tidak bisa di pungkiri bahwa pengguna barang haram ini justru paling banyak adalah kalangan muda yang menjadi harapan bangsa. Bagaimana sebuah kerajaan bisa berdiri jika pengurusnya adalah orang-orang yang rusak akibat narkoba?
Nerkoba banyak sekali menghancurkan anak bangsa. Tidak sedikit orang yang ketergantungan narkoba pada akhirnya berakhir pada kematian. Hal ini tentu saja sangat miris. Namun pada kenyataannya tidak membuat mereka yang mengkonsumsi narkoba merasa jera. Mereka tetap dengan ketergantungannya. Lebih dari itu banyak pula yang karna ketergantungan narkoba hingga akhirnya memilih menjadi pencuri. Mengapa? Karna harga barang ini tidak lah murah. Sementara jika sudah ketergantungan apalah daya? Narkoba menjadi kebutuhan pokok yang wajib ada. Seakan lebih penting dari pada nasi. Inilah yang membuat barang haram ini harus segera di basmi karna jelas merusak anak bangsa.
Salah satu yang bisa di lakukan mungkin dengan semakin di beratkannya hukuman bagi para pengkonsumsi barang haram ini. Kemudian dengan selalu melakukan razia dari sekolah ke sekolah. Bila perlu tes urin. Apalagi tidak dapat di pungkiri bahwa ternyata pengguna narkoba juga banyak dari kalangan remaja yang masih duduk di SMA bahkan SMP. Baru-baru inipun polisi menemukan seorang pelajar SMA tidak hanya menjadi pengkonsumsi narkoba tetapi juga merupakan pengedar narkoba. Hal ini tentu saja sangat miris di dengarkan. Namun apalah daya pada kenyataannya memang demikian. Inilah yang di sebut dengan narkoba merupakan salah satu perusak generasi bangsa. Sementara merusak negerasi bangsa sama halnya dengan merusak negara secara perlahan. Mereka yang sudah tua tentu saja tidak bisa bekerja dari jam ke jam. Mereka yang sudah tua tentu saja mengalami keterlambatan dalam berfikir dan berkurang pula kecekatannya dalam bekerja. Inilah yang tentunya menjadi momok yang menakutkan bagi negeri saat sadar penerus generasinya di rusak oleh narkoba. Dengan demikian, perlu di adakannya banyak penyuluhan agar bisa mengurangi pengguna narkoba khususnya di kalangan remaja, baik itu di SMP, SMA atau tingkat universitas.
Namun, hal ini tentu saja tidak hanya perlu di berantas dengan hukum pidana saja. Cara yang paling tepat adalah didikan orang tua yang tepat serta pengawasan yang ketat pula pada anaknya. Namun hal ini tentu saja bisa di cegah. Salah satunya adalah dengan pendidikan karakter yang di kenalkan kepada anak sejak dini. Dengan demikian akan ada pengenalan dari awal agar anak tahu apa yang boleh serta yang tidak boleh di lakukannya.
Demikianlah contoh karangan argumentasi tentang narkoba yang bisa kami berikan. Semoga bermanfaat. Jangan lupa kunjungi blog kami ada banyak sekali artikel lainnya yang membahas materi pelajaran Bahasa Indonesia yang bisa kalian jadikan referensi belajar. Terimakasih.